Bertempat di lapangan upacara SMK Muhammadiyah Pangkalan Bun pada Senin, 26 Juni 2023 sebanyak 70 Peserta Didik SMK Muhammadiyah Pangkalan Bun secara resmi memulai kegiatan Praktik Kerja Industri (Prakerin) di dunia usaha dunia industri (DUDI).
Pada acara ini Kepala Sekolah berpesan kepada seluruh peserta untuk menjaga nama baik sekolah di tempat Prakerin. Selain itu kepala sekolah juga berpesan agar kegiatan Praktik Kerja Industri ini dijadikan untuk menimba pengalaman untuk bekal masa yang akan datang.
Pada prakerin tahun 2023 ini merupakan Prakerin pertama jurusan Rekayasa Perangkat Lunak yang menerapkan pola Project Based dimana peserta prakerin yang terdiri dari 5 peserta didik akan membuat sebuah karya Website Landing Page di tempat mereka prakerin.
Semoga Prakerin tahun 2023 ini akan menjadi pengalaman dan pelajaran bagi seluruh siswa dan terus memberikan kenangan baik terhadap dunia usaha dan dunia industri.